Abdul Rahman Gurning


Abdul Rahman Gurning (lahir di Kisaran, 15 Januari 1958) adalah pesepak bola dan pelatih sepak bola Indonesia. Ia memulai karier dengan bermain pada klub lokal di Asahan, kemudian ia direkrut Kamarudin Panggabean untuk bermain di klub Mercu Buana. Setelah klub Mercu Buana bubar, ia bermain untuk klub Medan Jaya dan PSMS Medan.Ia sempat berkarier untuk Timnas Indonesia dengan bermain dalam Asian Games Seoul di Korea Selatan pada tahun 1988. Setelah gantung sepatu, ia beralih menjadi pelatih sepak bola dengan lisensi A untuk melatih suatu tim sepak bola. Klub yang pernah dilatihnya adalah Persitara Jakarta Utara dan saat ini ia melatih klub PSPS Pekanbaru. 

Karier
Pesepak bola
PSA Asahan (1976-1978)
PSS Simalungun (1974-1980)
PON Sumatera Utara (1981)
Mercu Buana Galatama (1980-1984)
Tim PON Sumatera Utara (1985)
PSMS Medan (1985-1988)
Pusri Galatama (1989/1990)
Medan Jaya (1990-1995)
PS Harimau Tapanuli (1995/1996)
Medan Jaya (1996/1997)
Tim Nasional : Asian Games Seoul (1986)

Pelatih
Medan Jaya (1997-1999)
PSA Asahan (2000/2001)
PSMS Medan, asisten (2002)
Tim PON Sumatera Utara (2003/2004)
PS Palembang (2003/2004)
Persitara Jakarta Utara (2006/2007)
PSPS Pekanbaru
PSMS Medan
Arema IPL

Kursus
S3 (1991)
S2 (1995)
Lisensi C (1997)
Lisensi B (1998)
Lisensi A (2000).
Wikipedia.